Kamera dengan sensor full-frame merupakan kamera yang banyak di minati untuk saat ini, sebab memiliki ukuran sensor yang lebih besar, jumlah megapiksel yang lebih banyak, serta kemampuan lensa yang tidak tertandingi oleh kelas kamera lainnya. Meskipun memiliki ukuran sensor yang besar, ada pilihan bagi para fotografer professional terbaik. Ada banyak tipe kamera digital yang dilengkapi dengan sensor full-frame, baik DSLR maupun mirrorless yang memiliki pertimbangan ukuran yang lebih ringan dan ringkas. Berikut ini kami memiliki beberapa daftar kamera sensor full-frame terbaik 2017. Mulai dari kamera dengan penjualan tertinggi, hingga model terbaik yang menawarkan kecepatan pemotretan terhandal dan fungsi rekaman video 4K. Untuk informasi lebih jelas lagi, berikut ini tipe-tipe kamera dengan sensor full-frame tersebut:
Canon EOS 5DS-R
Dalam kategori kamera DSLR sensor full-frame, Canon memiliki kamera EOS 5DS-R. kamera ini di lengkapi dengan jumlah resolusi yang sangat mengesankan, yaitu 50,6MP dan mengusung fitur hybrid karena memiliki desain yang di rancang khusus untuk pemotretan tanpa fitur tambahan untuk video, seperti sambungan headphone atau output HDMI. Canon EOS 5DS R ini cocok untuk digunakan bagi para fotografer lanskap dan portrait professional yang tidak terlalu mengutamakan kecepatan dan kemampuan video, selain itu jumlah resolusi pada kamera ini tak tertandingi oleh kebanyakan kamera sensor full-frame lainnya.

Fitur Utama:
50 MP CMOS sensor
5 fps continuous shooting
ISO 100-6400 (Extends to 12,800)
61-point AF module with input from 150k pixel metering sensor
Dual Digic 6 processors
3.0″ 1.04M-dot LCD
CF & SD slots (UHS-I compatible)
1080/30p video
M-Raw and S-Raw down-sampled formats
30MP APS-H crop and 19.6MP APS-C crop modes
USB 3.0 interface
Nikon D-810
Kamera Nikon D-810 berada dalam jejeran utama untuk kamera dengan sensor full-frame untuk kualitas gambar dan fitur yang di miliki. Jika di bandingkan dengan kamera pendahulunya yang juga terkenal, Nikon D-800, anda akan menemukan jumlah sensor gambar full-frame 36,3MP yang sama handalnya. Nikon D-810 memiliki pembaruan yang melesat begitu cepat di kalangan para professional dan antusias. Sesaat setelah dirilis, kamera ini merajai pasaran kamera dan menjadi incaran banyak fotografer, serta mendapatkan respon yang baik dari para pengguna kamera Nikon. Dengan hadirnya kamera sensor full-frame D-810 ini, Nikon sudah terbukti dapat menyaingi kamera-kamera dengan sensor full-frame terbaik lainnya, seperti Samsung, yang dibekali oleh teknologi terbaiknya. Kabar terbaru yang di dapatkan, Nikon akan memperbarui sistem pada kamera-kamera full-frame yang di milikinya di tahun 2017 ini.

Fitur Utama:
- 36.3 MP Full-frame CMOS sensor (no AA filter)
- ISO 64-12,800 (expands to ISO 32-51,200)
- Electronic first-curtain shutter and redesigned mirror mechanism
- New ‘RAW Size S’ 9MP Raw mode
- Expeed 4 engine
- Max 5 fps shooting in FX mode, 7 fps in DX (with battery grip + EN-EL18/AA batteries)
- 3.2in 1,229k-dot RGBW LCD screen with customizable color
- OLED viewfinder information display
- Built-in Stereo Microphone
Canon EOS 5D Mark IV
Canon EOS 5D Mark IV dibekali dengan jumlah resolusi 30,4MP dan fungsi video 4K, kecepatan pemotretan burst pada 7 fps dan sambungan Wi-Fi. Secara keseluruhan, kamera ini merupakan tipe DSLR full-frame yang dapat bersaing dengan kamera full-frame lainnya yang ada di pasaran, dengan segala fitur terbaik yang di tawarkannya. Ada beberapa spesifikasi yang menjadikan kamera ini semakin menonjol jika di bandingkan dengan kamera pendahulunya (EOS 5D Mark III), yaitu: teknologi dan kemampuan rekaman video 4K yang dimilikinya, serta fungsi pemotretan yang menawarkan kualitas terbaik dan tanpa ada masalah untuk space penyimpanan (SD card). Kamera Canon EOS 5D Mark IV menjadi salah satu kamera full-frame dengan fitur terlengkap yang di dambakan oleh tiap fotografer.

Fitur Utama:
- New 30.4 MP CMOS full-frame sensor with Dual Pixel AF
- DCI 4K 30/24p video using Motion JPEG + 4K Frame Grab
- 61-point AF system with 41 cross-type sensors (center point sensitive to -3 EV)
- Dual Pixel AF (sensitive to -4EV) for continuous Servo AF in stills (first for a full-frame Canon camera) and video
- ISO 100-32000 (expandable to 102400)
- 7 fps continuous shooting
- Dual Pixel Raw (image microadjustment, bokeh shift, ghosting reduction)
- 150,000-pixel RGB+IR metering sensor
- 1.62M-dot 3.2″ full-time touchscreen
- Wi-Fi w/ NFC + GPS
- Built-in bulb timer interval timers
- Improved weather-sealing
Sony Alpha a7R II
Ketika teknologi kamera terbaru di rilis, ide terbaik adalah menunggu kamera generasi berikutnya yang mungkin jauh lebih menjanjikan mengenai kualitas. Seperti, Sony Alpha a-7R II, kamera ini sangat mengesankan dan menggebrak pasaran sebagai kamera mirrorless pertama yang memiliki sensor full-frame. Kamera Sony Alpha a-7R II dilengkapi dengan fitur sensor gambar back-illuminated 42,4MP, rekaman video 4K, performa terbaik saat kondisi cahaya minim dan built-in stabilisasi gambar. Sebagai tambahan, kamera ini juga dilengkapi dengan perlindungan agar tahan di segala cuaca dan desain kamera yang mudah untuk digunakan dan diperkuat untuk pengalaman pemotretan yang lebih baik. Meskipun memiliki harga yang lumayan tinggi, Sony Alpha a7R II ini merupakan kamera sensor full-frame yang berkualitas yang memiliki mobilitas terbaik, serta tepat untuk digunakan bagi para fotografer professional yang suka berjalan-jalan, sekaligus untuk memotret diluar ruangan. Sebab, kamera ini menjanjikan kualitas kecepatan untuk pemotretan yang lebih berkesan.

Fitur Utama:
- Sensor: 24.3 MP Sony Exmor™ Full-Frame CMOS image sensor
- Auto-focus System: Fast Hybrid AF (phase-detection AF/contrast-detection AF)
- Auto-focus Points (35 mm full frame): 117 points (phase-detection AF)
- Auto-focus Points (APS-C): 99 points (phase-detection AF) / 25 points (contrast-detection AF)
- Continuous Shooting: 5 fps
- Electronic Viewfinder: XGA OLED with 2,359K dots, 100% field coverage
- Viewfinder Magnification: 0.71x
- Movie: Full HD movie shooting 60p/60i/50p/50i/25p/24p
- Picture Effects: 13 modes
- Battery Life: Up to 270 images (Viewfinder) and 350 images (LCD)
- LCD: Tilt-able 3″ LCD with 1,228K dots
Pentax K1
Kamera dengan sensor full-frame yang dirilis pada tahun ini tidak hanya berasal dari produsen Canon atau Nikon. Ricoh dan Pentax pun memiliki kamera DSLR dengan sensor full-frame. Seperti yang diketahui, Pentax merupakan salah satu kamera sensor APS-C yang dilengkapi dengan fitur weather-sealed dan merupakan salah satu brand kamera digital yang patut di perhitungkan kehandalan dengan keterjangkauan harga tiap kameranya, seperti Pentax K1. Kamera DSLR sensor full-frame ini dilengkapi dengan resolusi 36,2MP, built-in stabilisasi gambar, serta bodi kamera yang terbuat dari bahan magnesium alloy yang tangguh. Kamera Pentax K 1 ini cocok dengan lensa klasik 24-70mm f/2.8 yang tersedia dalam bantalan lensa K Mount dan juga beberapa jenis lensa dari Tamron. Kualitas rekaman video yang dimiliki Pentax K1 tidak seperti kemampuan standar yang dimiliki kamera full-frame terbaru lainnya, yaitu hanya sekitar 1080 60i (bukan 4K), tapi, secara keseluruhan kamera ini tetap menjadi dambaan bagi para fotografer yang menginginkan pengalaman pemotretan yang lebih berkesan.

Fitur Utama:
36.4 MP AA Filter-less CMOS Sensor w/ 33 AF Points; SR Shake Reduction w/ Pixel Shift Resolution System APS-C Crop Mode for backward compatibility with PENTAX APS-C Lenses
GPS/Electronic Compass/Astro Tracer
Cross-tilt LCD display. Weather-resistant body
1080/60i video, Focus peaking in video mode will assist with manual focusing.
LED illuminated body points
Kesimpulan
Demikian artikel kami tentang kamera sensor full-frame terbaik di tahun 2017 ini. Jika anda masih memiliki kamera sensor full-frame terbaik 2017 lainnya, silahkan bagikan ke kami dan jangan lupa follow instagram kami yahhh di @foto.co.id. Dan untuk info-info tentang kamera digital lainnya, anda bisa klik di https://foto.co.id/topik/kamera-digital/, Sampai jumpa dan salam fotografi 🙂